Incinews.net
Selasa, 10 September 2019, 10.06 WIB
Last Updated 2019-09-10T02:06:47Z
HeadlineOlahraga

KKN STKIP Tamsis Bima, Gelar Turnamen Volly Ball Di Desa Tenga


Bima, Incinews.Net-Kuliah Kerja Nyata (KKN) STKIP Taman Siswa Bima menggelar kegiatan Lomba Volly Ball antar Rt yang menjadi salah satu program kerja dari divisi olahraga. Kegiatan lomba volly antar Rt ini merangkap enam Rt yang ada di Desa Tenga Kecamatan Woha.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, peserta KKN sangat mendapatkan apresiasi yang besar dari masyarakat, karena pada tahun ini kegiatan KKN salah satunya volly ball sangat diminati di Sesa Tenga. Selasa, (10/9)

Wahyudin selaku ketua posko tenga dalam pemaparannya, antusiasme maupun partisipasi serta dukungan dari warga tenga sangatlah baik, dengan ditandainya banyak peserta lomba yang mendaftarkan tim-timnya untuk bertanding.

Dikatanya "Pada dasarnya memang, kagiatan olahraga volli ball sangat digemarin dan memiliki banyak peminat yang tidak kenal umur lagi. Setiap sorenya, kondisi lapangan volly terlihat meriah karena selalu diisi dengan kegiatan volly bal yang melibatkan anak-anak, orang dewasa, hingga orang tuapun masih kerap bermain volly".

Melihat potensi tersebut, divisi kesehatan dan olahraga mencantumkan kegiatan lomba volly bal pada program kerjanya, guna membangun kedekatan silaturahmi antar enam Rt yang ada di Desa Tenga. Ungkapnya

Sementara Subhan M. Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dalam pemaparanya, persiapan hingga pelaksanaan acara, peserta KKN juga membangun komunikasi dengan para pemuda desa yang kerap disebut sebagai Karang Taruna untuk berpartisipasi dan suportnya selama acara berlangsung.

Kami ucapkan banyak terimakasih kepada Karang Taruna Desa Tenga yang telah membantu untuk sama-sama menyukseskan kegiatan ini, "semoga saja kegiatan ini berjalan aman dan kondusif sampai selesai" Harapnya. (Inc)