Mataram,Incinews,Net- Total jumlah Calon Jemaah Haji Nusa Tenggara Barat yang diberangkatkan pada tahun 1446 H/2025M ini sebanyak 4.499 orang. Jumlah tersebut terdiri dari Jemaah Reguler sebanyak 4.230 orang, Lansia sebanyak 225 orang, Petugas Haji Daerah (PHD) sebanyak 36 orang, dan Pembimbing Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) sebanyak 8 orang, sehingga totalnya sebanyak 4.499 orang.
Berikut Jadwal keberangkatan Jemaah Haji Nusa Tenggara Barat:
Kloter 1 asal Lombok Barat diberangkatkan pada 2 Mei 2025 pukul 01.50 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 2 asal Lombok Tengah diberangkatkan 3 Mei 2025 pukul 06.00 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 3 asal Kota Mataram diberangkatkan 4 Mei 2025 pukul 11.50 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 4 asal Lombok Timur diberangkatkan 5 Mei 2025 pukul 19.00 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 5 asal Kabupaten Bima diberangkatkan 6 Mei 2025 pukul 02.30 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 6 asal Lombok Tengah diberangkatkan 8 Mei 2025 pukul 06.40 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 7 asal Lombok Tengah dan Lombok Timur diberangkatkan 9 Mei 2025 pukul 13.50 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 8 asal Sumbawa dan Kota Bima diberangkatkan 11 Mei 2025 pukul 00.40 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 9 asal Kota Mataram dan Lombok Barat diberangkatkan 12 Mei 2025 pukul 06.40 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 10 asal Dompu, Bima dan Kota Bima diberangkatkan 13 Mei 2025 pukul 15.40 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 11 asal Lombok Barat, Lombok Timur, Lombok Utara dan Sumbawa Barat diberangkatkan 15 Mei 2025 pukul 05.40 WITA dari Lombok menuju Madinah;
Kloter 12 asal Lombok Barat, Sumbawa dan Dompu diberangkatkan 17 Mei 2025 pukul 01.10 WITA dari Lombok menuju Jeddah.