Incinews.net
Rabu, 28 September 2022, 18.04 WIB
Last Updated 2022-09-28T12:22:44Z

Desa Kuta Gelar Turnamen Terlama Di Kecamatan Parado

 

Foto: Saat pembukaan Turnamen Parado Cup Tahun 2022.


Incinews.net. Desa Kuta Kecamatan Parado menggelar turnamen Parado CUP Tahun 2022, Ketua panitia pelaksana sampaikan sejumlah keterangan terkait jalannya kegiatan.

Pembukaan Parado CUP  dihadiri oleh unsur pemerintah Kecamatan, Pemerintah Desa, Pengurus ASKAB Kabupaten Bima dan disaksikan oleh masyarakat.

Diketahui oleh media ini, sebelumnya Nasrullah, S.Pd,I selaku Kepala Desa Kuta sejak tahun 2021 lalu, lewat rancangan program pembangunan Desa Kuta dengan pihak BPD telah membangun kesepahaman untuk memaksimalkan penaataan untuk lapangan Desa tersebut.

"Penataan lapangan Desa Kuta bertujuan memaksimalkan pelaksanaan kegiatan masyarakat pada cabang olahraga". Ungkap Kades Kuta tahun lalu.

Berikut bertempat di lapangan Desa Kuta tersebut, Panitia pelaksana lewat media ini menjelaskan, pembukaan turnamen parado CUP berlangsung sekitar pukul 14: 00 Wita hingga selesai. Lanjut ketua panitia menjelaskan bahwa saat pembukaan turnamen tersebut, unsur Muspika Kecamatan Parado serta Ketua ASKAB Kabupaten Bima turut menghadiri undangan pembukaan Parado CUP yang berlangsung di Desa tersebut, Rabu, 28/9/2022.

Ketua Panitia lebih lanjut menjelaskan, pelaksanaan Turnamen Parado CUP di ikuti oleh setiap Club Sepak Bola di 5 Desa, sebanyak 16 Club jelas Ketua Panitia akan bertading selama 35 hari dengan menggunakan sistem setengah kompetisi.

Sebelumnya, Ketua Panitia juga menjelaskan bahwa pembukaan turnamen  Parado CUP tahun 2022 yang telah berlangsung hari Senin (26/9), ditandai dengan pemotongan pitah merah putih oleh ketua ASKAB Kabupaten Bima dan disaksikan secara bersama- sama oleh pemerintah kecamatan, Desa dan masyarakat.

Usai turnamen Parado CUP resmi dibuka, pertandingan pertama langsung di awali dengan pertandingan  Club yang berasal dari Desa Kuta dan Club yang berasal dari Desa Parado rato.

"Club yang bertanding usai digelar pembukaan langsung diawali oleh Club Kuta Perdana VS Parado FC". Jelas Ramijan yang bertindak sebagai ketua panitia

Hasil pantauan crew media ini, Turnamen Parado CUP Tahun 2022 kali ini merupakan turnamen perdana terlama yang digelar di Kecamatan Parado.