Incinews.net
Jumat, 24 September 2021, 07.11 WIB
Last Updated 2021-09-23T23:13:23Z
BimaOganisasi

HMI STIT Bima Gelar Dialog Kemahasiswaan, Bahas Era Society 5.0

 


Bima, incinews.net- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat STIT Sunan Giri Bima melaksanakan dialog Kemahasiswaan, di aula Kampus STIT setempat, Kamis (23/09/2021).

 

Dialog yang menghadirkan narasumber Aidin M.Pd dan Gufran SE tersebut membahas strategi persiapan regenerasi yang berkualitas dan berintelektl di Era Society 5.0.

 

Menurut Ketua Umum HMI Komisariat STIT Sunan Giri Bima, Ramadhan mengatakan kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua Umum HMI Cabang Bima periode 2021-2022, Ketua STIT Sunan Giri Bima, Irwan Supriadin ZM, M.Sos.

 

"Sementara pesertanya adalah  Mahasiswa dan Mahasiswi dari berbagai Perguruan Tinggi di Bima," katanya.

 

Saat kegiatan berlangsung, Gufran yang hadir sebagai narasumber menyinggung soal tema dialog. Menurutnya tema itu mengandung lompatan berpikir yakni melewati kenyataan era Society 4.0 yang kini sedang berlangsung.

 

"Saat ini masih berlangsung Era Society 4.0, tetapi sekarang kita sudah mulai membicarakan Era Societ 5.0," ujar Narasumber yang merupakan mantan Ketua Umum HMI Cabang Bima periode 2015- 2016 ini.

 

Menurut Gufran melihat perkembangan zaman dan keterlibatan mahasiswa sebagai aktor perumus perubahan ditengah derasnya kemajuan harus dilandasi semangat yang tinggi juga memerlukan kesiapan yang matang.

 

"ilmu dan pengetahuan harus matang agar dapat merumuskan ide-ide pokok, lebih khusus bagi mahasiswa saat ini," terangnya.

 

Walau pembukaan kegiatan molor setengah jam, yang seharusnya dimulai pukul 12. 00 wita,  tetapi tidak menyurutkan proses dialog kemahasiswaan tersebut menjadi terhambat.

 

Pembukaan kegiatan yang berlangsung pukul 13.20 wita tersebut sekalipun di pertengahan kegiatan turut di warnai Hujan, tetapi kegiatan tersebut tidak mengalami hambatan dan tetap berjalan lancar hingga kegiatan berakhir pukul 17.00 Wita. (Asa).