Bima, Incinews.net- Dalam rangka memperkenalkan produk Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) tentang percepatan pemenuhan fasilitas keselamatan jalan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) melaksanakan Road Show, Sabtu, 17/5/2025.
H. M. Aminurllah, S.E., yang merupakan duta dari Partai Amanat Nasional (PAN) Komisi III DPRD Provinsi NTB, pada Road Show tersebut bertatap muka secara langsung dengan kepala Desa, tokoh agama, tokoh muda dan masyarakat.
"Meski telah melewati kajian secara akademis, Kami bermaksud untuk mensosialisasikan kepada masyarakat terhadap rencana peraturan daerah, hal ini sangat diperlukan sebelum ditetapkan melalui Pansus di tingkat DPRD Provinsi NTB". Ungkap Bang Maman Sapan akrab.
Menurut Bang Maman, Sosialisasi peraturan daerah tentang percepatan pemenuhan fasilitas keselamatan jalan ini perlu dilaksanakan, agar sesuai dengan masukan dari masyarakat". Terang Bang Maman.
Liputan langsung media ini, Pelaksanaan sosialisasi yang berlangsung di desa Roi dan Desa Runggu Kecamatan Woha kabupaten Bima tersebut berlangsung sekitar pukul 10.00 hingga menjelang sore hari.
Selain melaksanakan sosialisasi terkait Perda Bang Maman juga mendengar secara langsung sejumlah masukan dari masyarakat, seperti pentingnya dukungan tenunan yang telah lama menjadi potensi Desa Roi dan Desa Runggu, kebutuhan normalisasi sungai, bendungan dan pentingnya peningkatan sistem irigasi pertanian.
Dari Road Show yang dilaksanakan oleh Bang Maman tersebut, Lebih lanjut Kepala Desa Roi dalam keteranganya menyebutkan, pihaknya menyampaikan ucapan terimakasih atas Road show yang berlangsung di desanya.
"Ucapan terimakasih kami, melalui kunjungan ini masyarakat dapat bertatap muka, dan menyampaikan secara langsung terkait dengan apa yang menjadi kubutuhan di desa". Ungkap Kepala Desa Roi. (Team)