Incinews.net
Senin, 11 Maret 2024, 15.41 WIB
Last Updated 2024-03-11T13:55:30Z
Kabupaten DompuNTBPemerintahan

Festival Ogoh-Ogoh yang Digelar Masyarakat Hindu Dompu Berlangsung Meriah

Foto: Umat Hindu Desa Anamina, Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu.


MEDi INSAN CITA (inciNews.net) DOMPU -

Festival Ogoh-Ogoh yang digelar masyarakat Umat Hindu di Manggelewa Kabupaten Dompu Provinsi NTB berlangsung meriah. Festival ini dalam rangka untuk menyambut Hari Nyepi Tahun 2024 yang berlangsung Senin (11/03/24).

Acara Festival dihadiri dan secara resmi dilepas Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST., MT didampingi Sekda Gatot Gunawan Perantauan Putra, SKM., M.MKes.

Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul pada kesempatan tersebut menyampaikan selamat menyambut pelaksanaan Hari Raya Nyepi dan merayakan Festival Ogoh-Ogoh.

Ia juga menyebut, bahwa Festival Ogoh-Ogoh dalam pandangan Umat Hindu Dharma menjadi simbol meleburnya berbagai bentuk keburukan digantikan dengan berbagai kebaikan yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan dan kedamaian bagi masyarakat.

"Dengan diagendakan nya Festival Ogoh-Ogoh seperti yang kita saksikan saat ini diharapkan akan muncul banyak kebaikan bagi masyarakat dan lingkungan di sekitar kita. Kebaikan seperti munculnya kedamaian, keharmonisan, keserasian dan kerukunan dalam kehidupan ini menjadi modal yang baik pula bagi pelaksanaan pembangunan di banyak bidang kehidupan,"ujarnya. Minggu (10/3/2024)

"Festival yang dilaksanakan menjadi bentuk komitmen Warga Hindu Dharma untuk menghadirkan banyak kebaikan bagi masyarakat dan lingkungan disekitarnya", terangnya.

Selain itu, H. Syahrul Parsan menyampaikan himbauan kepada seluruh elemen masyarakat tanpa kecuali untuk ikut aktif berperan dalam menjaga dan merawat kondusifitas masyarakat dan daerah.

"Mari bersama tanpa kecuali berupaya keras menjaga kondusitas daerah sehingga terus berjalan aman, tertib dan lancar dengan menjaga dan merawat toleransi antar umat beragama ditengah keberagaman," tutupnya.