Incinews.net
Minggu, 25 Februari 2024, 15.50 WIB
Last Updated 2024-02-25T10:37:03Z
KampusNTBPendidikan

Pj Gubernur NTB: Jadi Bangsa Kita Mungkin Tidak Akan Tercerdaskan dan Tercerahkan Bila Tidak Ada Lembaga Seperti STKIP


Foto: Pj Gubernur NTB saat Silturrahmi dengan para Dosen STKIP Taman Siswa Bima.



INSAN CITA ( inciNews.net) BIMA -

Menutup kunjungan kerja di Kota dan Kabupaten Bima, Pj Gubernur NTB Drs. H Lalu Gita Ariadi, MSi mengunjungi Kampus Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Taman Siswa Bima, di Jalan Pendidikan Taman Siswa No 1, Kabupaten Bima, Jumat 23 Februari 2024.

Kunjungan dalam rangka silaturahmi sekaligus berdiskusi bersama para dosen dan akademisi terkait pengembangan dunia pendidikan, khususnya untuk wilayah Kabupaten Bima.

Mengawali diskusi Pj Gubernur NTB mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada keluarga besar STKIP Taman Siswa Bima, yang telah ikut berkontribusi memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa.

“Jadi bangsa kita mungkin tidak akan tercerdaskan dan tercerahkan bila tidak ada lembaga-lembaga pendidikan seperti ini, dan sudah menjadi tugas pemerintah untuk memberikan suport dan dorongan,” kata Pj Gubernur atau Miq Gita.

Di hadapan para dosen, Miq Gita bercerita tentang agenda kunjungan kerja selama dua hari di Kabupaten dan Kota Bima. Diantaranya Rakor Penanganan Destructive Fishing, peresmian Gong Perdamaian Nusantara, hingga inspeksi di kawasan perairan teluk Bima yang sangat potensial untuk dikembangkan.

Miq Gita yang waktu itu didampingi Kadislutkan NTB Muslim, ST, MSi meminta kiranya ada program Dislutkan yang bisa dikerjasamakan dengan STKIP Taman Siswa. “Mudah-mudahan dari dinas kelautan perikanan ada program unggulan yang bisa disinergikan sebaik-baiknya dengan STKIP Taman Siswa,” tutur Miq Gita.