Incinews.net
Selasa, 10 Maret 2020, 01.10 WIB
Last Updated 2020-03-09T17:10:42Z
HeadlineOrganisasi

Undang TNI dan Polri, HMI Cabang Bima Diskusi Tentang Pemanfaatan Medsos



Bima, Incinews.Net- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bima menggelar Diskusi Publik yang bertempat di Surf Cafe. pada Senin (09/3), dengan Tema "Peran Pemuda Di Era Digital Dalam Menata Adab Dan Membangun Peradaban".

Dalam diskusi tersebut menghadirkan narasumber seperti Muhammad Farid (Mewakili  Pemkot/stafsus walikota), Dandim 1608 Bima, Letkol. Inf. Teungku Mustafa Kamal,  Dr. Syarif Ahmad. M. Si dan AKP. M. Yamin selaku Kasat Binmas Polres Bima Kota.

Ketua Umum HMI Cabang Bima, Sukrin mengatakan diskusi diselenggarakan atas inisiasi bidang  Kominfo di HMI cabang bima, dengan tujuan bahwa peran-peran penting pemuda dalam pemanfaatan media sosial untuk kebaikan diri, sosial dan terlebih Negara, ujarnya.

"Kita sebagai anak muda yang hidup dijalanan, sebagai aktifis, sebagai kader HMI, bahwa media sosial adalah media informatif dan bukan ruang untuk saling menghujad dan menyerbarkan berita bohong (Hoax)", katanya.

Dikatakan Ketua HMI ini, ide melaksanakan kegiatan, bukan tanpa dasar, justru spiritnya berangkat dari kondisi dan fenomena yang terjadi, di bima. "Kami melihat bahwa sudah terjadi pelengseran makna dan tata cara pengunaan media sosial, apalagi 2020 kabupaten bima akan menghadapi Pemilihan kepala daerah (Pilbup). Maka dari itu kami pikir kegiatan seperti sekarang perlu dilakukan sebagai langkah-langkah pencegahan penyalah gunaan media sosial dan HMI Cabang Bima ,juga mengajak TNI dan Polri untuk bekerjasama", jelasnya.

"Diharapkan mampu memberikan pencerahan bagi masyarakat lebih khususnya penggiat medsos, dan kami juga berharap kedepannya kegiatan-kegiatan literasi media sebagai transformasi pengetahuan terhadap masyarakat terus dilakukan", harap sukrin (Red)