Incinews.net
Sabtu, 08 Januari 2022, 15.19 WIB
Last Updated 2022-01-08T09:32:53Z

Pentingnya Kerterbukaan, Kades Kuta parado Ungkap Realisasi program Pembangunan Desa Tahun 2021.

(Foto Dari kiri, Kades Kuta Parado, Sekdes, dan Staf).

Kab. Bima, Incinews. Net. Pemerintah Desa Kuta parado Kecamatan parado Kabupaten Bima, mengambil langkah jujur untuk mengungkap realisasi dari program pembangunan yang bersumber dari anggaran desa tahun 2021.


Hal tersebut dinilai karena pentingnya Kejujuran dalam dalam mengungkap jalanya pembangunan, juga mendorong proses pembangunan yang bersih dan terbuka.  Sekaligus menjawab arah kebijakan yang berdasarkan tuntutan UU nomor 14 tahun 2008 tentang  petingnya keterbukaan  informasi publik dan hak jawab bagi Pers sebagaiman yang telah diatur berdasarkan UU nomor 40 tahun 1999.


“Evaluasi setiap item dari proses pembangunan sangat berguna, guna memberikan pencerahan terhadap apa yang telah dijalankan oleh pemerintah, selama  pemerintah menjalankan amanah dari negara”, ungkap Nasrullah, S.Pd,i selaku kepala desa kuta parado. rabu, 5/01/2022 yang lalu.


Menyoal tentang transparansi dari realisasi program pembangunan desa untuk tahun 2021, dijelaskan oleh pemdes Kuta parado saat diwawancarai oleh team incinews.net bertempat di kantor desa kuta parado, pada saat yang sama juga didampingi oleh Akbar tanjung, S.H selaku sekretaris desa.


“Pada tahun 2021 program pembangunan desa Kuta lebih benyak menyentuh pada realisasi program pemberdayaan, sementara pada pembangunan visik hanya sekitar 20 persen menyerap anggaran desa". Ungkap kades kuta.


Kades melanjutkan, realisasi program untuk tahun 2021 meliputi, realisasi insentif bagi tuju tempat TPQ, insentif bagi marbot setiap bulan, pembuatan lima titik Deker yang telah teruji dari segi kualitas,  pembuatan kanal air untuk penanggulan banjir gunung bagi warga, pengembangan Bumdes sebesar Rp. 300 juta, Dan Mendukung faksinasi dengan cara bagi-bagi doprise 10 juta. Ditambah dengan peberdayaan kelompok peternak kambing, pemberdayaan kelompok peternak sapi, pembekalan alat-alat bagi kebutuhan usaha perbengkelan, meubelin, dan nelayan. Juga ditambah dengan renofasi lapangan sepak bolla. Tuturnya.


Sementara Akbar tanjung, S.H selaku seketaris desa kuta juga menambahkan, Menyoal hutan kemiri untuk di wilayah desa kuta sebelumnya sengaja dilakukan pembabatan secara terencana, karena dinilai status hutan kemiri yang sebelumnya tidak lagi produktif. Dan sekarang pohon kemiri di kawasan kami telah tumbuh, dan untuk kedepan besar kemungkinan penanaman jagung akan dihentikan secara menyeluruh.


Foto Hutan kemiri Kawasan hutan Desa Kuta parado ( Sumber: Sekdes kuta Parado)


“Untuk mengatasi penggundulan yang telah berlangsung tersebut  kami pemdes kuta parado kini tetap mendorong masyarakat untuk terus melakukan penanaman kembali. Dan untuk tahun 2021 Pemdes Kuta parado telah menetapkan anggaran untuk program Pembibitan Jenis pohon kemiri, berikut menjalankan Pembagian BLT selama 2 kali selama dalam  1 tahun bagi 20 warga lansia". Ungkapnya.


Pemdes parado kuta yang diwakili oleh kades kuta parado juga menambahkan, untuk perealisasian tahapan program pada perencanaan tahun 2021 sebenarnya sudah matang, hal tersebut diukur berdasarkan pemenuhan kebutuhan di desa parado kuta, dan anggaranya bersumber dari desa. Imbuh kades kuta parado.


“Pemdes Desa Kuta parado kedepan dapat menjadi miniatur yang tetap lestari dengan nilai kebudayaan, dan berharap dengan realisasi dari program tersebut dapat berdampak pada pembentukan kesadaran bagi warga, hadirnya pemerintah.  Juga nilai-nilai luhur yang telah terkadung di dalamnya tetap selalu terjaga” Harap kades kuta. 


Camat parado hamzah S.Sos  terkait peranannya sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun 2008 tentang Kecamatan. sebagaimana yang tertuang dalam Pasal 15 ayat 1, Saat ini belum dapat diwawancai karena sedang berada di kediaman  pihak keluarga yang saat ini sedang sakit. (Asa)